Kumpulan Artikel-Artikel yang sangat bermanfaat untuk di baca , sekian dan terimakasih

4 Langkah Jitu Biar Kamu Tetap Bisa Jalan-jalan, Walaupun Uang Pas-pasan

Keterbatasan uang saku dan gaji yang tak seberapa kadang membuat kita nelangsa. Sementara hasrat untuk jalan-jalan menggelora, segala hal harus dipertimbangkan dengan matang agar rencana berjalan tanpa harus menjadikan kita bokek setelahnya.
Tapi bukankah di sini seninya? Mengatur uang yang terbatas jumlahnya agar tetap bisa melihat dunia.

 1. Open Trip bareng Trip Organizer bisa jadi opsi penghemat dana. Pergi bersama bisa lebih murah daripada pergi sendiri saja
Open trip bareng ampuh menghemat dana
Open trip bareng ampuh menghemat dana via mytp.my

Open trip yang banyak ditawarkan oleh trip organizer bisa jadi salah satu opsimu untuk menghemat dana. Eits, jangan antipati dulu pergi bersama orang-orang yang belum kamu kenal sebelumnya. Justru dengan begini pergaulan dan kenalanmu akan makin luas pula ‘kan?
Dalam trip macam ini pihak penyelenggara perjalanan biasanya sudah punya vendor langganan yang berani menawarkan harga bersaing. Terlebih jika kamu pergi dalam rombongan besar, vendor di destinasi tujuan akan makin loyal memberikan potongan.
Kalau memang niat pergi sementara dana masih tiris, tak ada salahnya mulai rajin browsing berbagai open trip yang ditawarkan di banyak forum pejalan. Pastikan saja kamu memilih trip organizer yang terpercaya dengan mengamati testimoni pejalan lain yang sudah join sebelumnya.


2. Berangkat dari kota dengan banyak pilihan keberangkatan memberimu opsi yang lebih lebar. Gak papa lah harus sedikit memutar

Gak papa sedikit memutar. Yang penting hemat
Gak papa sedikit memutar. Yang penting hemat via sophierashad.com

Saat ingin ke Derawan atau ke Rinjani dari kota asalmu, Jogja jangan terpatok harus berangkat dari bandara kota asalmu berada. Justru dengan keterbatasan dana kamu harus pintar-pintar mencari celah agar biaya tiket bisa ditekan sedemikian rupa. Berangkat dari kota yang jadi hub dengan banyak pilihan keberangkatan jadi salah satu caranya.
Gak masalah ‘kan kalau kamu harus ke Surabaya dulu naik bus malam seharga 80 ribuan, atau naik kereta ekonomi ke Jakarta demi memulai perjalanan dari sana? Tiket yang sebelumnya sudah kamu pesan lewat Tiket.com toh juga pasti lebih murah harganya. Signifikan deh penghematan yang kamu lakoni. Nggak jadi bokek lagi sepulang traveling kali ini.


3. Destinasi mainstream itu mahal dan sering berjubel pengunjungnya. Sebagai pejalan yang hemat dana, kenapa gak ciptakan itinerary sendiri saja?

Kenapa gak ciptakan itinerary sendiri yang gak kalah serunya?
Kenapa gak ciptakan itinerary sendiri yang gak kalah serunya? via filmpawis.tumblr.com

Destinasi mainstream yang sering di review travel blogger dan masuk ke buku panduan perjalanan sekilas memang terlihat menggoda. Tapi karena sudah banyak orang yang mengenal dan tergoda ingin ke sana, kenyamanan dan berbagai harga di destinasi tersebut juga bisa melonjak dengan tinginya.
Nah, kalau memang dana terbatas kenapa gak melipir dari destinasi mainstream dan menciptakan itinerary sendiri ke destinasi non-mainstream yang gak kalah seru? Hutan pinus yang terletak di dekat air terjun yang penuh pengunjung. Gereja yang desainnya terasimilasi dengan kultur asli daerah itu sebenarnya jauh lebih menarik dari pantai yang mulai kotor karena ribuan pengunjung tiap minggu.
Keterbatasan dana harusnya membuatmu kreatif untuk menentukan destinasi yang jauh dari standar. Malah pengalaman perjalananmu akan makin besar ‘kan?


4. Urusan tiket dan akomodasi jadi pengeluaran yang paling menyedot dana. Pastikan kamu memesan di tempat yang murah dan terpercaya

Pastikan pesan tiket dan akomodasi di tempat yang terpercaya
Pastikan pesan tiket dan akomodasi di tempat yang terpercaya via www.couchsailors.com

Tiket perjalanan dan urusan akomodasi harus diakui paling menyedot dana sepanjang perjalanan. Bisa-bisa dua keperluan ini menghabiskan budgetmu sampai setengahnya. Kalau tidak dipersiapkan dengan cermat sesungguhnya keringnya kantung sudah di depan mata.
Tiket.com bisa jadi opsi tempat memesan tiket dan reservasi hotel yang memberikan harga bersahabat, dengan pelayanan profesional dan jaminan keamanan. Di Tiket.com kamu bisa menemukan berbagai tiket promo dan diskon rate hotel yang cukup menggiurkan.
Semua maskapai, hotel berbagai kelas tersedia dan bisa langsung kamu pesan di Tiket.com. Bukan cuma tiket pesawat aja loh. Tiket kereta dan berbagai tiket masuk ke event seru juga bisa kamu pesan lewat Tiket.com

See? Keterbasan dana bukan jadi alasan untuk nggak jalan-jalan ‘kan? Hayo, kapan kamu mau memanfaatkan masa muda untuk segera berpetualang?

3 comments:

  1. Harus di coba , lumayankan biasa ngirit juga .. hhe

    ReplyDelete
  2. harus di coba ini,, lumayan buat ngirit keuangan kita..dan belajar memegang uang yang tidak banyak..

    ReplyDelete

Visitor