Yoghurt merupakan
bahan makanan yang terbuat dari susu yang difermentasikan oleh bakteri
asam laktat. Selain mempunyai rasa yang unik, yoghurt juga memiliki
khasiat bagi kesehatan. Bakteri yang terdapat di dalam yoghurt yaitu Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus. Yoghurt biasanya ditambahkan Lactobacillus acidophilus, agar mempunyai efek fungsional bagi kesehatan.
Beberapa keutamaan dari yoghurt, di
antaranya dapat menghambat pertumbuhan bakteri penyebab penyakit
(patogen), meningkatkan sistem imun, dan mengurangi kolesterol pada
darah. Di balik itu semua, ketika dioleskan pada kulit, yoghurt juga
memiliki manfaat yang tak kalah luasnya. Bahkan yoghurt mulai banyak
digunakan sebagai masker wajah.
Namun, seberapa efektifkah yoghurt untuk kesehatan kulit?
Mencegah Penuaan Dini
Yoghurt mengandung asam laktat dan asam alpha hydroxy
yang dapat mengatasi kulit kasar dan kering, sekaligus mencegah penuaan
dini seperti garis-garis halus, keriput, dan bintik-bintik karena usia.
Asam laktat di dalamnya juga dapat membantu menghilangkan kulit mati
yang menumpuk di pori-pori. Untuk mencegah penuaan, oleskan susu yoghurt
yang telah diolah selama 20 menit kemudian bilas dengan air hangat.
Menyingkirkan Jerawat
Secara alami yoghurt dapat membunuh
kotoran yang menyebabkan jerawat, sehingga kulit tetap segar dan bersih.
Ini dikarenakan yoghurt tidak hanya mengandung senyawa antibakteri dan
antijamur, tetapi juga seng – zat yang dipercaya dapat membantu
penyembuhan noda jerawat. Untuk perawatan wajah berjerawat, oleskan susu
skim yoghurt pada daerah yang berjerawat dan biarkan selama 30 menit
sebelum membilasnya dengan air hangat.
Mengurangi Bintik-Bintik Hitam
Yoghurt sangat bagus untuk mengatasi
perubahan warna kulit atau bintik-bintik hitam yang muncul seiring
dengan bertambahnya usia. Anda bisa menggunakan semua jenis yoghurt plain atau yoghurt alami yang belum dibubuhi zat tambahan. Gunakan pada malam hari sebelum tidur. Caranya, oleskan yoghurt plain secara merata pada kulit wajah dan tunggu hingga 40 menit sebelum membilasnya dengan air hangat.
wah perlu di coba di rumah pake masker yoghurt , jadi gak sabar .. :D
ReplyDelete